Pemerintahan
129.000 Warga Jember Bakal Terima BST dan BPNT
Memontum, Jember – Sosialisasi penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) diselenggarakan di Pendopo Wahyawibawagraha Jember oleh bupati Jember, dr Hj Faida, MMR didampingi Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Jember, Wahyu Setyo Handayani, Jumat (08/5/2020) siang.
Sosialisasi dilakukan melalui video konference tersebut diperuntukkan kepada Satuan tugas (Satgas) Covid -19 yang ada di desa, dalam sosialisasi tersebut bupati berpesan agar petugas bersungguh-sungguh membantu penyaluran dana BST dan BPNT ini.
“Kita lepas atribut kita, lepas ego kita. Hari ini kita kerja sosial membantu masyarakat miskin, jaga nama baik Jember. Ingat, dalam bekerja kita tetap memenuhi protokol kesehatan covid 19,” pesan bupati.
Dia menjelaskan bahwa penyaluran kedua bantuan sosial diketahui disalurkan melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan PT.Kantor Pos Indonesia Di Jember, selanjutnya disalurkan lewat Bank Mandiri dan Bank BNI.
“Jumlah penerima kedua bantuan itu di Kabupaten Jember kurang lebih 129.000 orang dari 31 kecamatan yang ada dan bagi mereka yang tidak memiliki rekening akan diberikan lewat Kantor Pos dengan menggunakan surat undangan, ” jelasnya.
Sementara itu, Plt Kepala dinas sosial (Kadinsos) kabupaten Jember, Wahyu Setyo Handayani mengatakan penerima BST yang melalui Kantor Pos indonesia kurang lebih 16 ribuan dab untuk sisanya itu adalah penerima yang telah memiliki buku rekening.
“Jadi disalurkan langsung di buku rekening bagi yangvsudah mempunyai rekening dan yang tidak mempunyai rekening bantuan di serahkan melalui kantor pos,” jelas Kadinsos.
Wahyu mennerangkan, BST dan BPNT adalah program pemerintah pusat yang disalurkan kepada Kementrian Sosial (Kesos) dan Kesos Provinsi. BST diluncurkan sejak April 2020 sebagai salah satu program untuk membantu masyarakat yang terdampak covid 19.
“Secara nasional pelaksanaan pencairan besok tanggal 9 Mei 2020, (Besok) Demikian pun di Kabupaten Jember, ” pungkasnya. (yud/oso)
Tinggalkan Balasan
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
ROBBY ABDULLA
4 Juni 2020 at 00:09
Saya warga jember.saya mengajukan permohonan bantuan.