Jember

Hadiri 20 Tahun Hari Jadi RSD Balung, Bupati Jember Ingatkan Orientasi Pelayanan Maksimal dengan Keramahan dan Perhatian

Diterbitkan

-

Hadiri 20 Tahun Hari Jadi RSD Balung, Bupati Jember Ingatkan Orientasi Pelayanan Maksimal dengan Keramahan dan Perhatian

Memontum Jember – Tepat hari ini atau Senin (03/01/2022), Rumah Sakit Daerah (RSD) Balung, Kabupaten Jember, sudah berusia 20 tahun, dalam melayani masyarakat di bidang kesehatan. Di usia 20 tahun, ibarat usia masih remaja, tentunya sedang menuju perkembangan pelayanan sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini.

Berbagai dinamika, pun telah dilalui dengan penuh hikmah dan perjuangan tanpa henti. Termasuk, saat melalui suasana penanganan terberat ketika pandemi Covid-19.

Peringatan Hari Jadi RSD Balung, terasa istimewah dengan hadirnya Bupati Jember, Hendy Siswanto beserta istri, yang juga sebagai Ketua Penggerak PKK Kasih Fajarini atau akrab dipanggil Bu Rien. Bupati Hendy dan istri, pun berkesempatan mengunjungi seluruh fasilitas unggulan baru, seperti ruang perawatan President Suite dan poli mata yang selama ini dikenal sangat baik.

Dalam resepsi hari jadi yang digelar secara megah di hall rumah sakit, Bupati Hendy berpesan, agar jajaran RSD Balung, selalu berorientasi pelayanan maksimal dengan didasari keramahan dan perhatian kepada pasien. “RSD Balung berubah sekali, sejak saya 3 kali hadir di sini. Jangan sampai orang mau berobat di sini, makin sakit. Namun, layani juga dengan senyum, karena bisa membantu penyembuhan. Karena komunikasi antara pasien dengan dokter, adalah sebagian dari kesembuhan,” kata Bupati Hendy dalam sambutannya.

Advertisement

Bupati Hendy meminta, agar layanan juga mengutamakan pelayanan kesehatan, meski pasca kesembuhan. “Itu perlu dibangun. Kalau itu terjalin, maka rakyat akan menyatu dan merasa memiliki. Panggilan hati, ada yang kurang jadi begini. Perlu ada pembenahan, segera untuk tahun 2022,” sambungnya.

Bupati Hendy juga menyebutkan, penambahan layanan yang ada di rumah sakit, seperti layanan hemodialisa. “Sudah ada layanan hemodialisa, 16 rest. Ke depan dinaikkan rest nya dan analisa treatmen yang tepat. Bisa dimanfaatkan sebesar-besarnya untik masyarakat,” sebutnya.

Bupati juga berpesan, agar dr. Andre dan jajarannya, segera mewujudkan pembangunan gedung bertingkat 7. Dengan semakin lengkapnya fasilitas, bupati berharap tipe rumah sakit segera naik menjadi tipe B.

Baca juga :

Advertisement

“Bangun 7 lantai. Caranya gampang, perlu sinergi kolaborasi, produktif. Kuncinya, jangan hidup sendiri, hidup bergotong royong dengan banyak stakeholder, rangkul rumah sakit manapun untuk kolaborasi dan inovasi. Insyaallah naik dari tipe C ke tipe B,” pesannya.

Bupati Hendy juga berharap, keberadaan rumah sakit miliki pemerintah daerah tersebut dapat menggerakkan ekonomi masyarakat sekitar rumah sakit. “Dokter Andre tadi bilang 75 persen, tapi bupati sampaikan masih 25 persen. Perlu speed up perlu percepatan dan pembangunan lagi.

RSD Balung memiliki potensi yg bagus dan disini sekitar bukan daerah tandus,” ucapnya.

Sementara itu, Direktur RSD Balung, dr Andre Kusuma, mengatakan siap mendukung pelayanan yang optimal maka jenis pelayanan kesehatan yang diberikan untuk masyarakat antara lain, pelayanan medis, pelayanan keperawatan, pelayanan penunjang dan pelayanan administratif. Ke depan, juga akan ada pelayanan dokter spesialis untuk penyakit tertentu misalkan, spesialis jantung.

“Perkembangan sampai terkini, kami terus melakukan pembenahan dan inovasi pelayanan terbaru di RSD Balung, ini semata-mata untuk melayani kebutuhan masyarakat akan penanganan dan pelayanan kesehatan,” terang Direktur RSD Balung dr Andre Kusuma.

Advertisement

Berbagai inovasi andalan RSD Balung, yang sekaligus menjadi persembahan untuk warga Jember bertepatan dengan Hari Jadi Jember ke-93 tersebut antara lain, adanya Ruangan Presiden suite di Pavilun GMC, Layanan jemput gratis dengan bus 118 bagi pasien Hemodialisa, Layanan Gizi dengan menu sekelas hotel berbintang yang diolah oleh seorang Chef, Rumah Singgah bagi pengunjung, Layanan Customer Service, Layanan bedah tulang Ortopedi, Layanan TB, kedepan juga akan mengembangkan poli syaraf, bedah saraf, bedah Saluran Kencing urologi dan inovasi PKRS untuk update layanan terbaru.

“Dengan semangat Wes Wayahe Jember Bangkit dan sesuai petunjuk Bapak Bupati Jember Hendy Siswanto, untuk mewujudkan RSD Balung yang melayani masyarakat dengan sepenuh hati, kami juga menggelar peringatan ulang tahun rumah sakit secara sederhana dengan beberapa kegiatan diantaranya, workshop Pengadaan Barang dan Jasa, workshop Komunikasi Efektif, Lomba Ruangan bersih Terbaik, Lomba digelar untuk pegawai rumah sakit maupun untuk umum juga ada serta lomba menarik lainnya,” terangnya. (rio/sit)

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas