Jember
Serahkan SK Pensiun ke 100 ASN, Bupati Jember Minta Pengabdian Bisa Terus Dilakukan
Memontum Jember – Bupati Jember, H Hendy Siswanto bersama Wakil Bupati Jember, KH MB Firjaun Barlaman, menyerahkan SK Pensiun kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah habis masa pengabdiannya. Penyerahan ini, dilaksanakan di Pendapa Wahyawibawagraha, Rabu (08/02/2023) tadi.
Dalam prosesi itu, Bupati Hendy menyampaikan bahwa sepanjang 2023, akan ada sebanyak 964 ASN yang purnatugas. “Sebanyak 964 ASN akan pensiun pada tahun 2023 ini. Tentunya, ini disesuaikan dengan tanggal mulai kerjanya dahulu di bulan apa. Hari ini ada 100 yang pensiun, ke depan bakal ada terus penyerahan SK pensiun. Mungkin, bisa tiga bulan sekali ada penyerahan SK pensiun seperti ini,” ujar Bupati Hendy Siswanto.
Kendati telah purna tugas, Bupati Jember Hendy Siswanto meminta mereka untuk tetap mengabdi kepada bangsa dan negara. Mengabdi dengan memberikan sumbangsih berupa pemikiran, saran dan menyampaikan program Pemkab Jember, kepada masyarakat demi kemajuan Kabupaten Jember ke depannya.
Baca juga:
- Rapat Pengendalian Inflasi, Pjs Bupati Jember Pastikan Kebutuhan Pokok dan Penting Aman hingga Nataru
- Pjs Bupati Imam Lakukan Pelepasan Logistik ke 31 Kecamatan di Jember
- Rapat Virtual bersama Mendagri, Pjs Bupati Jember Kembali Himbau Terkait Mitigasi Bencana
- Pjs Bupati Imam Tegaskan Kembali Prioritas Pelayanan Pemkab Jember
- Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
“Karir boleh pensiun, tapi pengabdian harus jalan terus hingga akhir hayat,” papar Bupati Hendy Siswanto.
Beberapa permasalahan penting disampaikan oleh Bupati Hendy, kepada para ASN yang telah purna tugas. Diantaranya kemiskinan, pemenuhan gizi, stunting, angka kematian bayi dan angka kematian ibu.
Sederet permasalahan tersebut, diharapkan Bupati Hendy, bisa diatasi dengan bergotong royong menurunkannya. Selanjutnya, Bupati Hendy berterima kasih atas dedikasi pengabdian yang maksimal dari ratusan ASN yang menerima SK pensiun hari ini. (kom/rio/sit)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember