Jember

J-Bershodaqoh, Bupati Jember Beri Bantuan Berbasis Masyarakat untuk Nenek 70 Tahun

Diterbitkan

-

BANTUAN: Bupati Jember dalam rangkaian kegiatan Jember Bershodaqoh. (pemkab for memontum)

Memontum Jember – Bupati Jember, Hendy Siswanto menyerahkan Bantuan Berbasis Masyarakat kepada Misari (70) warga Desa Rambigundam, Kecamatan Rambipuji, Kabupaten Jember, Rabu (12/06/2024) tadi. Bantuan berupa kalsibot, semen, kasur lipat serta Sembako itu, diterimakan langsung kepada Misari.

“Semoga bermanfaat ya,” kata Bupati Hendy saat menyerahkan bantuan.

Penyerahan bantuan ini, ujarnya, merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan Jember Bershodaqoh atau J-Bershodaqoh di Kecamatan Rambipuji. Sementara tidak jauh dari kediaman Misari, Bupati Hendy juga membagikan bantuan kepada 30 warga sekitar. Termasuk, bantuan PMT kepada lima orang Ibu hamil (Bumil) dan lima Balita.

Baca juga :

Advertisement

Dalam kesempatan itu, Bupati Hendy juga menggelar cangkrukan bareng warga. Tujuannya, yaitu untuk serap aspirasi dan mengetahui permasalahan yang dikeluhkan. Dengan cangkrukan bareng ini, Bupati Hendy dapat menampung secara langsung permasalahan warga.

Sementara itu, usai diberikan bantuan oleh bupati, Misari nampak tersenyum sumringah. Itu karena, bantuan tersebut dapat digunakan untuk merenovasi rumah. Sebab, selama bertahun-tahun ini dirinya tinggal di rumah bambu dan telah lama ingin memperbaiki rumahnya yang sudah kurang layak ditinggali.

“Terima kasih bantuannya. Alhamdulillah bisa untuk memperbaiki rumah saya. Terima kasih Bupati Jember,” kata Misari. (kom/rio/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas