Jember
Usung Semangat Nasionalisme, Bupati Jember Lepas Gerak Jalan Keliling Kota untuk Tingkat Pelajar
Memontum Jember – Bupati Jember, Hendy Siswanto dan Wakil Bupati Jember, Muhammad Balya Firjaun Barlaman, melepas para peserta Gerak Jalan Keliling Kota (Lingkot) tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK Kabupaten Jember, Rabu (21/08/2024) tadi. Gerak Jalan Lingkot ini, merupakan salah satu agenda dalam rangkaian kegiatan Semarak Bulan Kemerdekaan 2024.
Adapun rute Gerak Jalan Lingkot kali ini, dimulai dari depan Kantor Pemkab Jember Jalan Sudarman ke Jalan A Yani ke Jalan Trunojoyo ke Jalan Gajahmada dan berakhir di depan SD Al Baitul Amin. “Gerak jalan telah menjadi budaya kita setiap bulan Agustus. Kali ini kita awali dengan gerak jalan keliling kota atau Lingkot untuk para pelajar hebat Kabupaten Jember,” kata Bupati Hendy Siswanto.
Baca juga :
Bupati Hendy menyebut, ada semangat nasionalisme dalam gerak jalan ini. Sebab dalam latihan gerak jalan, para pelajar juga digembleng pembangunan karakter yang berlandaskan Pancasila.
Dengan pembangunan karakter tersebut, Bupati Hendy berharap para pelajar nantinya menjadi para pemimpin yang hebat di Indonesia. Dalam kesempatan itu, dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada para guru yang telah berjuang mencetak generasi terbaik bangsa ini. Di sini lain, Gerak Jalan Lingkot ini telah meningkatkan perekonomian lokal Jember.
“Anak-anakku semua. Kalian harus semangat menyongsong hari esok yang lebih baik, kalian harus terus memupuk jiwa nasionalisme, tunjukkan patriotmu. Kalian semualah anak-anakku yang akan meneruskan negeri ini ke depannya,” pesan Bupati Jember. (kom/rio/gie)
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Hentikan Sementara Penyaluran Bansos, Hibah dan Honor Guru Ngaji
- Jember4 minggu
Hadiri Lomba Cerdas Cermat Ibu Hamil dan Lomba Bayi Sehat, Berikut Pesan Pjs Bupati Jember
- Jember4 minggu
Pastikan Layanan Masyarakat Tak Terkendala, Pjs Bupati Jember Tinjau PTSP dan Dispendukcapil
- Jember4 minggu
Pimpin Upacara Peringatan Hari Jadi Provinsi Jatim, Sekda Jember Ajak Masyarakat Isi Posisi Strategis
- Jember2 minggu
Gelaran Peringatan Hari Santri di Jember Diikuti Peserta dengan Berkopiah dan Bersarung
- Jember4 minggu
Foto dan Nama Pjs Bupati Jember Dicatut Pelaku Penipuan
- Jember3 minggu
Berhasil Kendalikan Inflasi, Pemkab Jember Raih Penghargaan Nasional dan Jatim
- Jember2 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi