Jember
Foto dan Nama Pjs Bupati Jember Dicatut Pelaku Penipuan
Memontum Jember – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Jember memberikan himbauan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan masyarakat, untuk waspada terhadap modus penipuan terbaru yang berlangsung di Kabupaten Jember. Modus penipuan yang dimaksud, yakni dengan mencatut foto dan nama Pjs Bupati Jember, Imam Hidayat, dalam melancarkan aksinya.
Kepala Diskominfo Jember, Bobby A Sandy, mengatakan bahwa modus penipuan yang dilakukan oleh oknum itu dengan menggunakan nomor WhatsApp +6288256719994 dan mencantumkan foto Pjs Bupati. “Kami imbau dan informasikan, kebetulan hari ini muncul menggunakan akun nomor telepon atau WhatsApp yang mengatasnamakan sebagai Pjs Bupati Jember. Ternyata setelah kita cek, nomor itu tidak sesuai atau bisa dikatakan akunnya palsu,” kata Bobby, Jumat (11/10/2024) tadi.
Baca juga :
Dirinya meminta semua pihak, untuk tidak mudah terpengaruh dengan modus yang coba dilakukan oknum. Jika ada komunikasi mencurigakan atau permintaan bantuan yang mengatasnamakan pejabat pemerintah, masyarakat diharapkan segera melapor kepada pihak berwenang untuk ditindaklanjuti.
“Kami mengimbau ke teman-teman jajaran OPD, camat hingga lurah maupun jajaran samping, apabila ada akun yang kami sebutkan tadi, maka itu adalah palsu. Mohon berhati-hati, jika ada kepentingan yang tidak bisa dipertanggungjawabkan dengan meminta fasilitas atau apapun,” tambahnya.
Penting bagi masyarakat untuk tetap waspada dan tidak terjebak dalam penipuan, serta selalu memverifikasi informasi sebelum mengambil tindakan. (kom/rio/sit)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember