Pemerintahan
1.000 Masker untuk Warga Pasar Tanjung
Memontum Jember – Sebanyak 1.000 masker dibagikan kepada pedagang dan pembeli di Pasar Tanjung oleh PKK Kabupaten Jember bersama Dharmawanita, Persit Candrakirana, Bhayangkari, dan PKK Kecamatan Kaliwates guna melindungi warga dari penularan virus corona, Kamis (06/8/020).
“Kami memilih pasar, karena kami rasa pasar merupakan wilayah paling rentan terkait penyebaran virus korona ini,” ujar Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jember, Hj. Maimunah Muqit.
Pasar menjadi salah satu lokasi yang rentan dengan penularan virus korona. Pedagang maupun pembeli banyak yang tidak menggunakan masker. Sambil membagikan masker, dilakukan edukasi kesehatan. Pedagang dan pembeli diingatkan untuk tetap waspada pada masa pandemi ini dengan menggunakan masker.
Salah seorang pedagang, Laili menyampaikan ucapan terima kasih telah diberi masker. Ia mengakui kebanyakan pedagang tidak menggunakan masker. Menurutnya, masker merupakan bagian terpenting dalam melawan virus corona.
“Terima kasih atas kepedulian Pemerintah Kabupaten Jember,” katanya seraya berharap virus ini cepat berlalu agar pedagang lebih leluasa berdagang. (bud/syn)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember