Hukum & Kriminal
2 Pria Tanggul Wetan Diamankan Polisi
Gara-Gara Mencuri Ponsel Tetangganya
Jember, Memontum – Arif Purwanto (28) dan Devi Irawan Kamajaya (30) warga Dusun Curah Banban, Desa Tanggul Wetan, Kecamatan Tanggul, pelaku pencurian handphone milik Mustakim (45) yang rumahnya yang seberapa jauh dari rumah (tetangga) tersangka, Jumat (27/2/2020) siang, berhasil dicokok Tim Unit Reskrim Polsek Tanggul di rumahnya masing – masing, Senin (2/3/2020) pagi.
“Kedua tersangka ini melakukan aksi pencurian di rumah korban, saat ditaruh di atas lemari, dan baru diketahui Handphone miliknya hilang sekitar pukul 05.00 ketika korban beranjak dari tempat tidurnya,” kata Kapolsek Tanggul AKP Sugeng Piyanto saat dikonfirmasi di kantornya.
Menurut Sugeng, dari hasil interogasi yang di lakukan Polisi tersangka mengaku aksi pencurian dilakukan sekitar pukul 02.30 dini hari dan dipadukan dari hasil penyelidikan Polisi dilokasi kejadian tempat perkara (TKP) bahwa petugas mendapat keterangan dari tetangganya namanya tak mau di korankan yang bekerja disalah satu bengkel dekat rumah korban yang mengetahui pelaku saat beraksi.
“Saksi melihat ada dua sepeda motor Honda Beat dan Suzuki Bravo yang di kendarai pelaku dan salah satunya dikenal oleh saksi berhenti di depan rumah korban dan saksi melihat pelaku keluar masuk kerumah korban, setelahnya langsung pergi kearah barat dengan sepeda motornya, berbekal itulah, akhirnya petugas berhasil menangkap kedua pelaku, ” terangnya.
Dari tangan tersangka Sambung Sugeng, Polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 buah HP Oppo A 5 warna hitam dan 1 buah Hp Nokia kecil warna hitam, guna mempertanggungjawabkan perbuatanya kedua tersangka diamankan di Polsek Tanggul.
“Kedua Tersangka melanggar pasal 363 ke 3e dan 4e KUHP tentang pencurian,” tegasnya. (gik/yud/oso)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi