Jember
Tinjau Renovasi Alun-alun Jember, Bupati Hendy Ingatkan Gelaran JFC dan Minta Pengerjaan Dipercepat
Memontum Jember – Bupati Jember, Hendy Siswanto, meminta pihak rekanan yang merenovasi Alun-Alun Jember, untuk mempercepat pengerjaan proyek. Hal ini, ditegaskan Bupati Hendy saat meninjau proyek pengerjaan renovasi Alun-alun Jember, Selasa (23/07/2024) tadi.
“Saya minta agar dipercepat dan pekerjanya ditambah juga. Di samping itu, juga agar selalu menjaga kerapian supaya tidak mengganggu lalu lintas pusat kota,” kata Bupati Hendy.
Bupati Hendy menjelaskan, bahwa jika pekerjanya tidak segera ditambah, maka di prediksi bakal terjadi keterlambatan pengerjaan.
Sejauh ini, lanjut Bupati Hendy, dirinya menilai memang proses renovasi Alun-alun senilai Rp 17,4 miliar, itu berjalan sebagaimana mestinya. Hanya saja, di satu sisi bupati juga mengingatkan bahwa pada awal Agustus 2024, akan digelar Jember Fashion Carnaval (JFC). Sehingga, sedikit banyak akan berpengaruh dalam pergerakan proses renovasi.
Baca juga :
“Sebelum JFC, apa-apa yang dibutuhkan selama 3×24 jam agar dipersiapkan. Sehingga, tidak sampai mengganggu jalannya JFC. Begitu juga kebutuhan pembangunannya tidak terganggu. Misal kebutuhan material untuk tiga hari itu sudah ditampung di area Alun-alun dahulu. Sehingga, tidak sampai ada truk yang masuk dan keluar dari Alun-alun selama JFC,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Cipta Karya Jember, Rahman Anda, menyampaikan bahwa tahap renovasi Alun-alun telah mencapai 16 persen. Dirinya juga akan menindaklanjuti sejumlah arahan dari Bupati Hendy. Seperti, penambahan pekerja juga akan dilakukan dalam waktu dekat. Serta, soal kerapihan menjelang JFC juga harus diperhatikan.
“Saat ini jumlah pekerja masih 40 orang. Tetapi ke depan, memang bakal ada penambahan sekitar 30 sampai 40 pekerja lagi,” ujarnya. (kom/rio/gie)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember4 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember4 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember