Jember
Bantu Jalani Terapi Pemulihan ODGJ, Dinsos Jember Fasilitasi Nobar Piala Asia U-23
Memontum Jember – Dinas Sosial (Dinsos) Pemkab Jember menggelar nonton bareng (Nobar) Piala Asia U-23, di Lingkungan Pondok Sosial (Liposos) teras Kantor Dinsos, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, Senin (29/04/2024) malam.
Kepala UPT Lingkungan Pondok Sosial (Liposos) Dinsos Jember, Rony Effendy, mengatakan bahwa Nobar tersebut diadakan untuk menghibur klien ODGJ yang sedang menjalani terapi pemulihan. “Tadi ada sekitar 13 orang yang ikut Nobar. Untuk di sini,.total ada 50 klien ODGJ yang sedang menjalani terapi pemulihan,” katanya.
Rony juga mengatakan, Nobar tersebut termasuk salah satu bagian dari terapi sosialisasi untuk klien agar bisa berinteraksi dengan masyarakat. “Harapannya untuk ke depan, agar klien kita ini bisa berinteraksi dengan masyarakat sekitar. Dan pastinya, kita juga mendukung Timnas Indonesia U-23 untuk bisa melaju ke final Piala Asia 2024 ini,” ungkapnya.
Baca juga :
Untuk memeriahkan Nobar, pihaknya juga memberikan makanan atau cemilan untuk para peserta Nobar. “Kami juga menyediakan cemilan untuk menemani teman-teman di sini, ada jagung bakar, ayam bakar dan tentunya tak lupa juga kami sediakan kopi,” ujarnya.
Sementara itu, salah seorang klien ODGj yang juga peserta Nobar, mengatakan bahwa dirinya merasa bahagia dengan adanya Nobar yang di gelar di Kantor Dinsos tersebut. “Senang, karena bisa kumpul bareng. Saya dahulu suka main sepak bola. Semoga Indonesia bisa menang dan prediksi 2-1,” ujar pria berusia 44 tahun itu. (kom/rio/gie)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim