Jember
Begini Motivasi Wamendag RI kepada Wisudawan Universitas Jember
Memontum Jember – Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia (Wamendag RI), Jerry Sambuaga, hadir dalam upacara wisuda periode IV tahun akademik 2020/2021 Universitas Jember, Sabtu (05/06). Kehadiran Jerry Sambuaga dalam rangka memberikan motivasi bagi 899 lulusan Universitas Jember yang diwisuda secara daring dan luring terbatas di Gedung Auditorium.
Menurut Rektor Universitas Jember, kehadiran orang nomor dua di Kementerian Perdagangan RI ini diharapkan melecut semangat lulusan Universitas Jember dalam berkarya, serta memberi motivasi untuk meraih prestasi.
Baca Juga:
Dalam pidato wisudanya, Rektor menyatakan Universitas Jember, Iwan Taruna, memahami kondisi saat ini yang memang kurang menguntungkan bagi wisudawan, hampir semua lini kehidupan saat ini merasakan kesulitan gegara pandemi Covid-19. Begitu pula dengan kondisi perekonomian nasional dan dunia kerja. Namun di lain sisi deraan pandemi Covid-19 memaksa semua orang adaptif, kreatif dan inovatif untuk bertahan hidup.
Oleh karena itu, Iwan Taruna, mengajak semua wisudawan untuk tetap optimis menghadapi hari esok. Jika kita mampu melewati pandemi Covid-19, maka insyaallah akan mampu melewati rintangan lainnya.
“Wamendag telah membangkitkan motivasi lulusan kami untuk berwirausaha, apalagi pemerintah sudah memberikan banyak kesempatan dan bantuan bagi calon pengusaha muda yang akan memulai bisnis rintisannya,” tutur Iwan Taruna.
Sementara itu dalam penjelasannya, Jerry Sambuaga, menegaskan agar wisudawan membangun jiwa kompetisi. Pasalnya kompetisi diyakini membuat seseorang tetap awas terhadap lingkungan sekitarnya dan mau tidak mau dituntut untuk meningkatkan kemampuan diri secara terus menerus, maupun menambah ketrampilan yang dibutuhkan sesuai tantangan jaman.
“Kompetisi tidak perlu ditakuti, sebab sudah hukum alam. Kompetisi juga menjadi faktor yang membuat orang atau organisasi berubah menjadi lebih baik,” kata Jerry Sambuaga.
”Berikutnya, selalu bersyukur dengan apa pun yang kita miliki dan gunakan sebagai modal berjuang. Kemudian, buka wawasan pemikiran seluas-luasnya sebab kompetitor kita di era globalisasi saat ini bukan saja dari Indonesia namun juga dari luar negeri,” jelas mantan dosen itu. Jerry juga menghimbau keluarga besar Universitas Jember, khususnya para mahasiswa untuk bangga dan cinta produk dalam negeri. “Tidak hanya bangga dan cinta saja, tapi beli dan pakai produk Indonesia. Contohnya sepatu yang saya pakai ini buatan Jawa Barat, keren dan nyaman. Jika Anda memakai buatan Indonesia maka ini artinya membuka lapangan kerja, roda perekonomian kita berjalan dan secara tidak langsung mendorong makin banyak anak muda untuk membuka usaha rintisan,” imbuh Jerry Sambuaga. (rio/ed2)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim