Jember
Penghuni Lapas Jember Gelar Sholat Gaib Korban Kebakaran Lapas Tangerang
Memontum Jember – Pasca kebakaran yang membawa korban tewas warga binaan di Lapas Tangerang, warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Jember menggelar sholat gaib.
Sholat gaib digelar di masjid yang berada di dalam Lapas diikuti ratusan jamaah yang berasal dari warga binaan.
Baca Juga:
Plt Kalapas Jember, Sarwito, saat dihubungi awak media melalui ponselnya mengaku sedang melaksanakan sholat gaib bersama para napi atau warga binaan di lingkungan Lapas yang dipimpinnya.
“Lagi acara sholat gaib sama tahlilan di Lapas Tangerang tadi,” kata Sarwito melalui ponselnya, Kamis (09/09) tadi.
“Kebetulan diadakan pagi hari ini tadi kita mengadakan sholat gaib, yasinan dan tahlil di masjid lapas,” katanya.
Agar kasus serupa tidak terjadi di Lapas Jember, Sarwito mengatakan telah melakukan penguatan jajaran dan warga binaan.
“Kemarin kita tim recek ke dalam ke seluruh blok hunian dalam rangka antisipasi adanya instalasi listrik (di luar) sewajarnya. Kita sudah keliling,” jelasnya.
“Alhamdulillah (tim tidak menemukan aliran listrik tidak wajar) untuk antisipasi (terjadinya penyebab kebakaran),” sambungnya.
Untu memastikan keamanan jaringan kelistrikan pihak Lapas juga sedang berkordinasi dengan pihak PLN.
“Pak Dirjen Lapas juga memerintahkan agar melakukan recek kita juga dan sudah berkordinasi dengan PLN untuk recek lebih lanjutnya, pihak PLN nanti ketempat kita untuk recek jaringan-jaringan instalasi listrik siapa tahu ada pembenahan-pembenahan,” katanya.
Hingga berita ini ditulis dari informasi yang dihimpun, sebanyak 44 orang napi atau warga binaan Lapas Tangerang tewas akibat peristiwa kebakaran. Lapas Tangerang sendiri saat ini diketahui telah kelebihan kapasitas dan terbakar pada hari Rabu pagi (08/09). Napi yang tewas kebanyakan dari blok khusus narapidana narkoba. Diduga penyebabnya akibat buruknya jaringan kelistrikan Lapas sehingga menyebabkan hubungan arus pendek atau konsleting. (rio/ed2)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember3 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember3 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim