Berita

Peringati HUT Brigif Raider Ke-59, Polres Jember Proaktif Ikuti Donor Darah

Diterbitkan

-

Peringati HUT Brigif Raider Ke-59, Polres Jember Proaktif Ikuti Donor Darah

Jember, Memontum – Mendadak, lonceng Apel siaga berbunyi di Mapolres Jember, tidak seperti biasa, seperti panggilan luar biasa, nampak para anggota berlarian siaga, UP ternyata bukan untuk siaga pengamanan unjuk rasa, melainkan panggilan Donor Darah Kemanusiaan.

Ini menunjukkan, bahwa Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Jember sangat proaktif dalam segala situasi, termasuk dalam mengambil peran dalam segala kegiatan-kegiatan sosial.

Para anggota Polres Jember dan TNI mengikuti kegiatan donor darah. (ist)

Para anggota Polres Jember dan TNI mengikuti kegiatan donor darah. (ist)

Nampak, sekitar 30 Personil Polres Jember disiapsiagakan untuk bergerak bersama mengikuti kegiatan Donor iDarah yang bertajuk “Setetes Darah Anda Nyawa Bagi Sesama” dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Brigif Raider Ke 59 yang digelar di Aula Sudirman Brigif 9, Jalan Dr. Soebandi Kecamatan Patrang.

Kabag Sumda Ajun Komisaris Polisi Sujatmiarto mengatakan pihaknya akan senantiasa bersiap diri dan proaktif di segala situasi, untuk mengambil peran dalam kegiatan – kegiatan sosial kemanusiaan.

“Hal ini menjadi penekanan Kapolres Jember kepada Jajarannya agar selalu aktif melakukan kegiatan sosial dan kemanusiaan di Jember,” ujar Sujatmiarto saat diwawancarai memontum.com di lokasi kegiatan, Kamis (21/11/2019) siang.

Advertisement

Tujuan dari kegiatan Donor Darah tersebut sambung Sujatmiarto, selain berguna bagi masyarakat yang membutuhkan, adanya kegiatan donor darah ini juga bisa menjadikan anggota memiliki badan yang sehat.

Terlihat, anggota Kepolisian di Jember sangat antusias mengikuti kegiatan donor darah, mereka membaur akrab bersama puluhan personil Brigif 9 beserta Ibu – ibu persit.

Mereka tampak kompak mengikuti seluruh tahapan mulai registrasi peserta, pemeriksaan kesehatan dan donor darah yang dilakukan Petugas PMI Kabupaten Jember. (gik/yud/oso)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas