Jember
Monyet Ekor Panjang Obrak-Abrik Isi Rumah Warga di Kaliwates Jember
Memontum Jember – Seekor monyet ekor panjang liar, membuat heboh warga di Perum Kebonagung Residence Blok A-7, Kelurahan Kebonagung, Kecamatan Kaliwates. Monyet tersebut menteror dengan memasuki rumah warga setempat.
Tidak hanya itu, monyet tersebut juga mengobrak-abrik perabotan yang ada di dalam rumah. Barang-barang seperti LED televisi pemilik rumah, dibanting hingga rusak. Monyet tersebut kemudian bersembunyi di dalam ruang tamu berukuran kurang lebih 4 x 3 meter.
Mengetahui ada monyet liar mengobrak-abrik isi rumah, pemilik rumah bernama Corina kemudian menghubungi petugas Damkar dan Penyelamatan Mako Pemkab Jember. “Monyet ekor panjang itu dinilai liar, karena lokasi perumahan dekat dengan perkebunan rimbun. Mungkin karena lapar, masuk ke dalam rumah dan meresahkan pemilik rumah,” kata Anggota Mako A Damkar dan Penyelamatan Pemkab Jember, Aris Setiawan saat dikonfirmasi di sela proses evakuasi, Selasa (01/03/2022).
Baca juga :
- Rapat Pengendalian Inflasi, Pjs Bupati Jember Pastikan Kebutuhan Pokok dan Penting Aman hingga Nataru
- Pjs Bupati Jember Terima Kedatangan Rombongan Fam Trip Kementerian Luar Negeri
- Pjs Bupati Imam Lakukan Pelepasan Logistik ke 31 Kecamatan di Jember
- Rapat Virtual bersama Mendagri, Pjs Bupati Jember Kembali Himbau Terkait Mitigasi Bencana
- Pjs Bupati Imam Tegaskan Kembali Prioritas Pelayanan Pemkab Jember
Kata Aris, monyet ekor panjang itu dinilai liar. Karena susah dijinakkan. Bahkan saat proses evakuasi, seluruh perabotan rumah dalam ruang tamu termasuk LED TV dibanting. “Karena pemilik rumah takut, karena monyet itu ada di ruang tamu. Kemudian kami dipanggil untuk melakukan proses evakuasi. Saat akan ditangkap monyet itu lincah dan melompak ke atas rak sembunyi,” katanya.
Saat akan dievakuasi, monyet itu juga menggigit tangan petugas Damkar. “Untung kami pakai APD lengkap dan sarung tangan. Monyet ini dipancing pakai makanan tidak mau Akhirnya kita tangkap pakai kain selimut dan kami membungkusnya untuk tenang lebih dulu. Selanjutnya pelan-pelan kita elus agar agak jinak,” ucapnya.
Untuk proses evakuasi monyet butuh waktu kurang lebih setengah jam. “Karena monyetnya lompat-lompat. Jadi butuh waktu lama. Setelah kami amankan dan evakuasi. Monyet itu kita lepasliarkan di sekitar Perkebunan Kali Jompo yang sesuai dengan habitatnya. Tadi yang melakukan proses evakuasi ada 6 orang personel,” ujarnya. (rio/gie)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember4 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember4 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember