Jember
Sempat Terhambat Akibat Blanko Kosong, Masyarakat Jember Kembali Bisa Buat KTP
Memontum Jember – Beberapa pekan terakhir, muncul keluhan dari masyarakat terkait proses pencetakan KTP el (Kartu Tanda Penduduk elektronik) di Kabupaten Jember. Masyarakat mengaku, cukup terhambat dengan pengurusan atau proses pembuatan.
Mensikapi kondisi itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispenduk Capil) Kabupaten Jember, Isnaini Dwi Susanti, saat di konfirmasi melalui telepon membenarkan adanya keterlambatan pengurusan KTP. Salah satu sebab, keterlambatan tersebut karena ada kekosongan blanko. Sementara Dispenduk Capil, belum mendapatkan kiriman dari Kemendagri di Jakarta.
Namun demikian, masyarakat kini sudah bisa melakukan pengurusan KTP, untuk dalam waktu dekat. “Alhamdulillah, Dispenduk seluruh Indonesia sudah bisa cetak KTP el warga lagi. Bukan hanya untuk yang emergency saja,” katanya, Kamis (02/12/2021).
Baca juga
- Rapat Pengendalian Inflasi, Pjs Bupati Jember Pastikan Kebutuhan Pokok dan Penting Aman hingga Nataru
- Pjs Bupati Jember Terima Kedatangan Rombongan Fam Trip Kementerian Luar Negeri
- Pjs Bupati Imam Lakukan Pelepasan Logistik ke 31 Kecamatan di Jember
- Rapat Virtual bersama Mendagri, Pjs Bupati Jember Kembali Himbau Terkait Mitigasi Bencana
- Pjs Bupati Imam Tegaskan Kembali Prioritas Pelayanan Pemkab Jember
Dijelaskan Santi-sapaannya, Minggu terakhir November 2021 atau tepatnya Sabtu 27 November, Kabupaten Jember baru dikirimi blanko KTP el. Tentu saja, itu membuat lega semua.
Santi pun berpesan, agar masyarakat lebih berhati-hati menjaga KTP el yang telah dimilikinya. Sehingga, tidak sampai hilang.
“Mudah-mudahan, ke depan tidak banyak lagi masyarakat yang KTP el nya hilang. Karena banyak masyarakat yang mengaku kehilangan inilah, yang membuat stok Blanko KTP el terganggu,” terangnya.
Mengenai kondisi kekosongan blangko, pun juga dibenarkan Kasi Pelayanan Kecamatan Gumukmas, Nuril Huda. Saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, mengatakan sudah sekitar dua bulan tidak ada KTP tercetak dari Dispendukcapil.
“Silahkan bertanya langsung ke Dispenduk, apa penyebabnya. Saya takut salah memberi informasi,” kata Nuril. (rio/sit)
- Jember4 minggu
Meriahkan Digifest 2024 di Tuban, Kominfo Jember Hadirkan Layanan Terintegrasi
- Jember4 minggu
Pastikan Sortir dan Pelipatan Surat Suara Lancar, Pjs Bupati Jember Rakor dan Tinjau Gudang Logistik KPU
- Jember4 minggu
Sumpah Pemuda, Pjs Bupati Jember Ajak Generasi Muda Sinergi Capai Visi Indonesia Emas 2045
- Jember3 minggu
Pemkab Jember Lepas Atlet Popda ke XIV dan Peparpeda ke II Jawa Timur
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Jember Turut Meriahkan Fun Bike Prima Semarak HUT ke-78 TNI
- Jember3 minggu
Pjs Bupati Imam Hadiri Pelantikan Kepengurusan PBVSI Jember oleh Kapolda Jatim
- Jember1 minggu
Pjs Bupati Imam Lantik Arief Tyahyono sebagai Plh Sekda Kabupaten Jember
- Jember2 minggu
Pjs Bupati Jember Pimpin Pelaksanaan Peringatan Upacara Hari Pahlawan di Lapangan Sukorambi