Hukum & Kriminal

Tuntun Onthel Seberangi Jalan, Kakek Pencari Rumput Tertabrak Motor

Diterbitkan

-

Korban meninggal dunia Sunaryo saat diangkat ke pikap dan hendak dibawa menuju Puskesmas Gumukmas. (rir)
Korban meninggal dunia Sunaryo saat diangkat ke pikap dan hendak dibawa menuju Puskesmas Gumukmas. (rir)

Memontum Jember – Sunaryo (70) warga Dusun Krebet Desa Gumukmas menjadi korban kecelakaan di jalan raya Gumukmas kabupaten Jember, tepatnya di depan warung bakso Dua Saudara yang berada di Dusun Krebet, Desa Gumukmas, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember.

Musibah dialami korban usai tertabrak pengendara Honda Vario P 2831 QT dari arah belakang, Rabu (19/2/2020) sekitar pukul 09.30 pagi.

Akibat kecelakaan, kakek berumur sekitar 70 tahun itu meninggal dunia. Sesaat tertabrak, ia sempat bertahan beberapa menit di Puskesmas Gumukmas. Nyawanya melayang sebelum menjalani perawatan medis.

Besar kemungkinan ia meninggal karena menderita luka di bagian kepala yang cukup parah dan tak berhenti mengeluarkan darah.

Advertisement

Sementara itu pengendara motor yang diketahui bernama Nanang Kurniyawan (36) warga Dusun Kapuran, Desa Grenden Kecamatan Puger, Kabupaten Jember juga menderita luka-luka.

Ia mengalami luka di bagian wajah dan kaki sebelah kiri serta menderita patah tulang kaki. Hingga kini, pengendara tunggal ini menjalani perawatan medis di Puskesmas Gumukmas.

Sementara itu, menurut saksi mata seorang pengendara sepeda motor yang mengaku warga Kasian bernama bernama Husen, ia menceritakan kronologis kejadian.

Saksi, ceritanya berada tepat di belakang titik kecelakaan. Tabrakan terjadi ketika korban menyebrangi jalan raya dengan sepeda onthel yang bermuatan rumput.

Advertisement

“Kelihatannya korban pulang dari merumput sepedanya dan mungkin tidak tahu kalau di belakang ada sepeda motor sedang melaju atau tidak menoleh ke belakang terlebih dahulu, tiba – tiba korban menyeberang terjadilah kecelakaan, braaak…korban terpental dan terjatuh di jalan raya, sementara pengendara berada di bawah sepeda motor, ” ujar Husen.

“Mungkin saat itu pengendara sepeda motor kaget dan tidak mengetahui kalau korban mau menyeberang, sehingga kendaraan tak bisa dikendalikan, untuk sepeda motor dari arah barat (kencong), sedangkan sepeda onthel juga sama dari barat, “ imbuhnya.

Usai kejadian, petugas jaga Polsek Gumukmas Aiptu Bambang Irwanto yang datang ke lokasi bersama beberapa anggota beberapa menit setelah kejadian. Anggota terlihat langsung melakukan evakuasi kedua korban.

Anggota lalu membawanya ke Puskesmas Gumukmas dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Sebelumnya anggota juga mengamankan kendaraan Vario dan sepeda ontel Ke Mapolsek Gumukmas.

Advertisement

“Sesuai hasil olah TKP dan keterangan beberapa saksi, kejadian itu berawal saat pengendarai sepeda pancal (Sunaryo) yang sedang membonceng rumput melaju dari arah barat, sesampainya di depan bakso Dua Saudara korban belok ke kanan hendak menyeberang jalan, karena jarak terlalu dekat, pengendara motor (Nanang) tidak bisa menguasai kendaraannya, Sehingga menabrak pengendara sepeda Onthel dan terjadilah kecelakaan lalulintas,” jelas Bambang. (bud/yud/oso)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Trending

Lewat ke baris perkakas